Bupati Benteng Lakukan Sidak Berkala untuk Pastikan Pemerataan Tenaga Pendidik dan Pelayanan Publik
Bengkulu Tengah, Mediasinardunia.com - Bupati Benteng, Drs. Rachmat Riyanto, ST., MAP, akan menggelar inspeksi mendadak (sidak) secara acak ke sekolah, Puskesmas, dan kantor OPD di lingkungan Pemkab Benteng.
Langkah ini diambil untuk memastikan adanya pemerataan tenaga pendidik (guru), tenaga teknis di Puskesmas, dan OPD di Kabupaten Benteng sesuai dengan kebutuhan yang ada.
Hal ini disampaikan oleh Rachmat saat memberikan amanat pada upacara peringatan Hari Kartini 2025, serta saat menerima audiensi dari PGRI Kabupaten Benteng pada Senin, 21 April 2025.
"Untuk memastikan penempatan PPPK tepat sasaran, kami akan melakukan sidak di sekolah, Puskesmas, dan kantor OPD setiap pekan," jelas Rachmat.
Menurutnya, sidak ini tidak hanya bertujuan untuk memastikan pemerataan penempatan PPPK, tetapi juga untuk mengevaluasi apakah pelayanan dan fasilitas pendukung di sekolah, Puskesmas, dan OPD telah memenuhi standar yang ditetapkan.
"Lokasi sidak akan kami tentukan sendiri agar tidak tergantung pada kepala OPD. Hal ini penting untuk memastikan kondisi riil di lapangan," tegasnya.